Halo sahabat Boarduino, bertemu lagi dikesempatan hari ini. Semoga masih dalam keadaan sehat ya, agar kita bersemangat menjalani hidup ini untuk mencari ilmu yang bermanfaat :)
Pada Tutorial Arduino kali ini saya menggunakan LCD 16x2 yang
artinya LCD tersebut memiliki 16 kolom dan 2 baris karakter, tutorial
ini sama saja dengan tutorial untuk menghubungkan LCD dengan arduino,
perbedaannya terletak pada jumlah Pin Arduino yang digunakan.
Bayangkan jika kita ingin membuat sebuah alat dengan rangkaian yang kompleks dan memerlukan banyak pin dari Arduino maka sudah pasti akan kekurangan pin. Solusi yang tepat untuk menyelesaikan masalah itu adalah dengan IC Shift Register Serial In Parallel Out 74HC595.
Alat dan Bahan yang dibutuhkan :
- 1x Arduino UNO
- 1x IC Shift Register 74HC595
- 1x LCD 16x2
- 1x Potensiometer 10K
- Library LiquidCrystal_SR, silahkan klik DOWNLOAD
- Kabel jumper secukupnya
- Project board (Breadboard)
Langkah - Langkahnya :
1.) Susunlah rangkaian seperti gambar berikut ini.
3.) Download dan Install program Arduino IDE di Arduino.cc ( If Needed )
4.) Setelah terinstall, jalankan program Arduino-nya.
5.) Klik menu "Tools -> Board -> Arduino Uno"
6.) Klik menu "Tools -> Port -> ( Pilih Port arduino yang terdeteksi di komputer anda )
7.) Lalu masukan Sketch dibawah ini, dan terakhir klik upload.